Ads Top

Patung Sphinx dari Era Ptolemaik Ditemukan di Kuil Kom Ombo Mesir


Para arkeolog Mesir menemukan patung Sphinx di kuil Kom Ombo, kawasan Aswan, Mesir, saat sedang melakukan operasi pengurangan air tanah dalam sebuah proyek. 

Mostafa al-Waziri, Sekretaris Jenderal Dewan Tertinggi Kepurbakalaan Mesir, mengatakan bahwa patung tersebut kemungkinan berasal dari periode Ptolemaik. Sphinx ini ditemukan di sisi tenggara kuil Kom Ombo di antara dinding luar dan bukit arkeologi.

Selain menemukan Sphinx, arkeolog juga menemukan dua relief batu pasir bekas peninggalan Raja Ptolemy V.

Abdel Moneim Said, Kepala Departemen Kepurbakalaan Aswan, mengatakan bahwa penemuan ini dapat mengungkap lebih banyak informasi mengenai tempat bersejarah.

Menurut Said, dua penemuan sebelumnya yang berasal dari era Raja Ptolemy V terbuat dari batu pasir dengan tulisan Hieroglyphic dan Demotic. Temuan tersebut kemudian dipindahkan ke Museum Nasional peradaban Mesir di al-Fustat untuk pemulihan, dan akan dipamerkan di museum.

Sphinx seringkali digambarkan dengan kepala seorang pria yang mengenakan hiasan kepala firaun dan berbadan singa. Meskipun begitu, terkadang penggambaran dalam sosok wanita juga  ditemukan.

Sphinx berasal dari Mesir dan dibuat sebagai simbol dalam mitologi Mesir serta mitologi Yunani dan Asia.

Kuil Kom Ombo yang yang menjadi lokasi penemuan dianggap sebagai candi ganda karena memiliki pintu kembar dan terdapat lorong-lorong untuk menghormati dua dewa.

Dengan adanya penemuan artefak ini, Mesir berharap adanya peningkatan kunjungan wisatawan menuju Mesir, setelah revolusi pada tahun 2011.

No comments:

Powered by Blogger.